masing untuk melepas rindu dengan keluarga, kerabat, dan teman-teman di sela agenda pelatnas yang digelar di Sidoarjo.
Meski durasi pulang kampung tergolong singkat, hanya satu hari, kesempatan yang kini bisa disebut mahal bagi punggawa Garuda Muda itu disambut gembira. Usai latihan pada Rabu (26/2), Evan dkk. meninggalkan Hotel The Sun, tempat timnas U-19 menginap, dan pulang ke rumah.
“Mumpung pelatnas digelar di dekat rumah, saya sempatkan pulang menengok keluarga,” kata Evan. Untuk sampai ke rumahnya di Kecamatan Sambikerep, Surabaya, Evan hanya butuh sekitar satu jam perjalanan dari Sidoarjo.
Hal sama juga dilakukan Faturrochman dan Muchlis. Khusus Muchlis, perjalanan yang ditempuh sedikit lebih jauh karena kediaman penyerang timnas U-19 itu berada di Mojokerto.
Apa sih yang mereka kejar pas pulang ke rumah? Ketiga pemain itu kompak berujar bahwa mereka sudah kangen menikmati masakan ibu, bercanda dengan keluarga, dan berkumpul dengan teman-teman di kampung.
“Saya sudah lama tidak pulang. Saya ingin pulang walau hanya sebentar sebagai penyegaran setelah sekian lama menjalani rutinitas latihan dan uji coba,” kata Faturrochman.
Sumber: Harian BOLA; Penulis: Fahrizal Arnas
Editor | : | Editor Eko Widodo |
Komentar