Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sepekan Liga Spanyol: Duel Madrid

By Caesar Sardi - Jumat, 14 Maret 2014 | 09:00 WIB
Emilio Butragueno (Real Madrid).
Dok. Mingguan BOLA
Emilio Butragueno (Real Madrid).

Terjadi pertarungan seru minggu ini dalam lanjutan kompetisi Liga Spanyol. Dua klub besar dari kota Madrid, yaitu Real Madrid dan Atletico Madrid, akan saling berhadapan.

Pertarungan itu bukan sekadar pertarungan bergengsi antar sesama klub di satu kota, tapi juga pertarungan antara klub papan atas. Seperti diketahui sampai minggu lalu, Real masih berada di tampuk tertinggi klasemen sementara. Sedang Atletico membuntutinya, di tempat kedua.

Bagaimana hasil pertarungan itu?

Di atas kertas, Real Madrid yang dilatih oleh pelatih asal Skotlandia, John Toschak, akan memenangkan pertarungan. Apalagi materi pemain Real lebih tangguh dibanding pemain-pemain Atletico. Real bertaburan dengan bintang, seperti Hugo Sanchez, Emilio Butragueno, dan lain-lain. Sedang Atletico hanya mengandalkan Baltazar de Morais maupun Manalo Sanchez.

Faktor yang memungkinkan Real di atas angin adalah permainannya belakangan ini di dalam negeri. Mereka terus melonjak. Lawan-lawannya di pukul dengan telak.

Dan faktor yang lain adalah tempat pertandingan di mana Real kali ini menjadi tuan rumah.

(Penulis: Mahfudin Nigara, Lilianto Apriadi, Mingguan BOLA No. 306, Minggu Pertama Januari 1990)


Editor : Caesar Sardi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X