Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lahm dan Podolski Berikan Dukungan pada Ozil

By Tulus Muliawan - Rabu, 5 Maret 2014 | 02:23 WIB
Mesut Ozil
Laurence Griffiths/Getty Images
Mesut Ozil

akhir ini. Meskipun demikian, rekan-rekannya di tim nasional Jerman memberikan dukungan kepada Ozil.

Mesut Ozil sempat tampil menggebrak usai mendaratkan kaki di Emirates Stadium pada awal musim lalu. Namun, perlahan penampilannya semakin menurun usai pergantian kalender baru.

Sejumlah kalangan memprediksi bahwa pemain 25 tahun itu mengalami kelelahan akibat jadwal pada yang dimiliki Arsenal di Premier League. Sebab, musim kompetisi Inggris tak mengenal adanya libur jeda musim dingin seperti yang pernah dialaminya saat berkarier di Jerman dan Spanyol.

Ozil kini telah bergabung bersama tim nasional Jerman untuk menjalani pertandingan persahabatan kontra Cili, Kamis (6/3) dini hari WIB. Oleh karena itu, Philipp Lahm dan Lukas Podolski memberikan dukungannya kepada Ozil.

"Kritik adalah bagian dari sepakbola. Saya pikir Ozil merupakan pemain yang fantastis. Dia akan memberi banyak kegembiraan pada Arsenal dan Jerman," kata Podolski kepada ITV.

"Dia masih muda dan  juga teman baik saya. Dia sudah bermain di banyak pertandingan hebat dan dia akan bermain di lebih banyak pertandingan lagi. Saya pikir beberapa kritik kadang-kadang sedikit berlebihan dan tidak adil," jelas Podolski.

Sementara itu, kapten tim nasional Jerman, Philipp Lahm yakin performa Ozil akan kembali seperti semula.

"Hal ini sangat normal, Terkadang kita berada di atas dan di bawah dalam karir sepak bola. Ozil adalah pemain luar biasa dan dalam karir awal bersama Arsenal, ia akan menampilkan permainan menakjubkan, jadi tidak perlu khawatir terhadap Ozil. Dia akan segera menemukan kembali performanya dan saya tidak melihat ini sebagai masalah untuk dirinya," tambah Lahm.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X