Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10% Pendapatan Tiket Old Trafford untuk Rooney

By Suryo Wahono - Sabtu, 22 Februari 2014 | 03:12 WIB
Para fans Manchester United yang memadati Old Trafford.
Mark Leech/Getty Images
Para fans Manchester United yang memadati Old Trafford.

Ada hal menarik menyangkut perpanjangan kontrak baru Wayne Rooney bersama Manchester United. Dengan bayaran terbarunya saat ini sebesar 300 ribu pound setiap pekannya, striker utama timnas Inggris itu berarti digaji oleh 10 persen pengunjung Old Trafford Stadium.

Old Trafford saat ini memiliki kapasitas pengunjung sebesar 75.731 dengan harga rata-rata tiket seharga 40 pound. Bila stadion tersebut terisi penuh --biasanya memang selalu terisi penuh-- berarti penghasilan Manchester United dari segi pendapatan tiket adalah sebesar 3.029.240 pound.

Jumlah penghasilan tersebut mengartikan bahwa 10 persen pendapatan United dari sektor tiket hanya diperuntukan melunasi pembayaran gaji Rooney seorang. Itu pun bila Old Trafford selalu menggelar pertandingan di setiap pekannya.

Dan jika hanya menghitung pendapatan dari pertandingan Premier League yang hanya melangsungkan satu kali laga kandang dalam dua pekan, berarti 20 persen penghasilan satu laga kandang United hanya untuk membayar upah Rooney dalam dua pekan.

Mantan pemain Everton itu pun kini menjadi pemain bergaji terbesar di Premier League dan jauh meninggalkan penghasilan Robin van Persie, Yaya Toure, Sergio Aguero, dan Luis Suarez.

Mengingat besarnya gaji para pemain United lainnya, seperti Van Persie, Juan Mata, Ashley Young, Michael Carrick, dan lainnya, maka penghasilan dari penjualan tiket Old Trafford tidak akan cukup untuk melunasi semua gaji para pemain United.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X