Gelandang Liverpool, Philippe Coutinho, memiliki ambisi bahwa klubnya bisa finis empat besar musim ini. Sebab, pemain asal Brasil itu meyakini bahwa kemenangan mereka di Anfield Stadium menjadi kunci sukses di pertandingan lainnya.
Kemenangan meyakinkan atas Arsenal beberapa pekan lalu ternyata membuat Philippe Coutinho yakin Liverpool memiliki kekuatan untuk meredam Swansea City dalam lanjutan pekan ke-27 Premier League, Minggu (23/2).
"Kami telah mencapai momen di mana kami penuh dengan konsentrasi di seluruh pertandingan. Pertandingan melawan Arsenal dan Everton harus menjadi referensi sehingga kami bisa mengamankan poin di semua pertandingan hingga akhir musim," kata Coutinho seperti dikutip situs resmi klub.
Tambahan tiga poin menjadi wajib mengingat klub asuhan Brendan Rodgers tersebut rindu untuk kembali merumput di pentas Liga Champion. Oleh karena itu, posisi empat besar menjadi bidikan utama The Kop musim ini.
"Kami ingin kembali ke Liga Champions tetapi terdapat kompetisi besar di sini sehingga semua pertandingan pasti sulit. Kami berada di posisi yang bagus saat ini, tetapi masih ada 12 pertandingan yang harus dimainkan, dan kami berharap selalu berada di jalur yang benar," tegas mantan penggawa Internazionale itu.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Komentar