tim bermesin Mercedes.
Tim-tim bermesin Mercedes mendominasi dua hari pertama tes. Setelah Nico Hulkenberg (Force India), giliran Kevin Magnussen (McLaren) menjadi yang tercepat pada hari kedua, Kamis (20/2).
Alonso menempati posisi kedua pada hari pembuka dan turun ke peringkat ketiga sehari berselang. Meski demikian, pebalap asal Spanyol itu tak silau dengan kecepatan Mercedes.
"Tak diragukan lagi, Mercedes sangat kuat. Setelah Jerez dan dua hari di sini, mobil-mobil Mercedes berada di posisi yang bagus. Namun perlu diingat ini cuma tes. Kita tak tahu seberapa banyak bahan bakar mereka dan ban apa yang digunakan. Jadi kami tak perlu khawatir," kata Alonso seperti dilansir Autosport.
"Menurut saya, semua tim akan menyelesaikan masalah masing-masing sebelum seri pembuka di Australia. Tak hanya Mercedes, Red Bull dan Ferrari juga akan semakin kuat. Persaingan akan ketat," ujar Alonso.
Alonso berhasil melahap 161 lap selama dua hari di Bahrain sebelum menyerahkan tugas kepada Kimi Raikkonen. Ia menyatakan jarak tempuhnya sudah cukup untuk mengeluarkan kemampuan terbaik dari F14 T.
"Kami sudah lebih memahami mobil dan sistem pada mobil meski belum sempurna. Masih banyak yang bisa dieksplorasi. Inilah tantangan besar kami. Saya cukup puas dengan hasil kerja tim," tutur Alonso.
Editor | : | Oka Akhsan M. |
Komentar