Jorge Lorenzo berhasil mencatatkan waktu terbaik untuk kali kedua dalam tes pramusim MotoGP di Sirkuit Phillip Island, Australia. Setelah finis tercepat pada hari pertama, pebalap andalan Yamaha itu kembali finis terbaik pada Selasa (4/3).
Lorenzo finis tercepat dalam waktu 1 menit 29, 133 detik. Dani Pedrosa membuntuti di posisi kedua dengan selisih 0,248 detik dari Lorenzo.
Keputusan Ducati untuk pindah ke kelas Open mulai terlihat dampaknya. Mereka kembali finis di tiga besar setelah Andrea Dovizioso finis di tempat ketiga dengan selisih 0,254 detik di belakang Lorenzo.
Berikut hasil lengkapnya:
1. Jorge Lorenzo Yamaha 1m 29.133s [42 laps/335.4km/h] 2. Dani Pedrosa Repsol Honda 1m 29.381s | +0.248s [58 / 332.3] 3. Andrea Dovizioso Ducati Team 1m 29.387s | +0.254s [53 / 342.9] 4. Valentino Rossi Yamaha 1m 29.516s | +0.383s [75 / 340.7] 5. Cal Crutchlow Ducati Team 1m 29.660s | +0.527s [59 / 337.5] 6. Esteve Rabat Marc VDS Racing 1m 32.168s | +3.035s [101 / 282] 7. Mika Kallio Marc VDS Racing 1m 32.698s | +3.565s [79 / 282.7] 8. Nico Terol Mapfre Aspar Team 1m 33.014s | +3.881s [62 / 282.7] 9. Jordi Torres Mapfre Aspar Team 1m 33.160s | +4.027s [65 / 277.6]
Editor | : | Tulus Muliawan |
Komentar