Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tampil Jelek, Persib Bandung Batal Menambah Pemain

By Editor Eko Widodo - Senin, 24 Februari 2014 | 23:54 WIB
Ilustrasi, Persib Bandung (biru)
Fernando Randy
Ilustrasi, Persib Bandung (biru)

Setelah menjalani seleksi selama tiga hari dan sempat diturunkan dalam laga uji coba lawan IM UD Rahayu di stadion Persib, Bandung, Sabtu (22/2), pemain Arab Saudi, Fahad Khalid Al Dossari, akhirnya dipulangkan oleh manajemen Maung Bandung.

Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, memutuskan untuk tidak merekrut Fahad karena striker yang musim lalu memperkuat Persiram Raja Ampat tersebut kualitasnya tidak sesuai harapan.

“Saya sudah memberikan cukup kesempatan kepada dia selama tiga hari. Pada laga uji coba juga ia main penuh. Namun, penampilannya biasa saja. Ia bukan pemain yang kami cari,” ujar Djanur, sapaan Djadjang.

Djanur pantas kecewa. Pasalnya, pada uji coba menghadapi salah klub anggota Pengcab PSSI Kota Bandung itu Maung Bandung menang telak 8-0. Akan tetapi, Fahad sebagai strikertak menyumbangkan gol.

Gol justru diciptakan oleh Sigit Hermawan (6’), Abdul Rahman (7’), Tantan (13’), dan Atep (34’). Pada babak kedua, Rudiyana menyumbangkan dua gol (47’, 80’). Sigit kembali menyumbangkan gol melalui aksi individunya pada menit ke-68. Sementara itu, striker haus gol, Coulibaly Djibril, menyumbangkan sebiji gol pada pertengahan babak kedua (70’).

Sumber: Harian BOLA; Penulis: Budi Kresnadi, Kukuh Wahyudi




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X