Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Jadi Korban Keangkeran Britannia Stadium

By Tulus Muliawan - Sabtu, 1 Maret 2014 | 23:45 WIB
Stoke City, berikan mimpi buruk untuk Arsenal.
Laurence Griffiths/Getty Images
Stoke City, berikan mimpi buruk untuk Arsenal.

28 Premier League. Pasalnya tim besutan Arsene Wenger itu dipaksa menyerah 0-1 dari Stoke City di Britannia Stadium, Sabtu (1/3).

Sejak awal laga, Stoke berulangkali membahayakan gawang Arsenal. Namun, tak ada satupun peluang yang bisa dikonversi menjadi gol. Arsenal, yang duduk di posisi kedua justru tampil kurang maksimal. Serangan yang dibangun Mikel Arteta dkk. tak sanggup menembus lini pertahanan Stoke.

Pertandingan berjalan lebih menarik di babak kedua. The Gunners mampu membuat sejumlah peluang lewat aksi Oliver Giroud. Sayangnya, striker Prancis itu terpaksa ditarik keluar karena cedea. Masuknya Mesut Oezil menggantikan Lukas Podolski juga tak mampu memberikan pengaruh besar.

Memasuki menit ke-75, justru Stoke yang mendapat peluang emas. Laurent Koscielny melakukan hand ball di kotak penalti, sehingga wasit memberikan hadiah penalti untuk Stoke. Jonathan Walters yang tampil sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.

Meski terus berjuang mencetak gol, The Gunners tetap tidak mampu menghindarkan diri dari kekalahan. Skor 1-0 untuk Stoke bertahan hingga laga berakhir. Arsenal menjadi tim besar ketiga yang menjadi korban keangkeran Britannia Stadium setelah Chelsea dan Manchetser United.

Hasil ini membuat selisih poin Arsenal dengan Chelsea semakin lebar. Pasalnya, pada laga lainnya Chelsea berhasil menunsukkan tuan rumah Fulham dengan skor 3-1. Chelsea kini mengumpulkan 63 poin, sedangkan Arsenal bertahan dengan 59 poin.

Susunan Pemain

Stoke: Begovic; Cameron, Shawcross (c), Wilson, Pieters; Walters, Nzonzi, Whelan, Adam (Ireland 73'), Arnautovic (Etherington 88'); Crouch

Arsenal: Szczesny, Sagna, Mertesacker, Koscielny, Gibbs, Arteta, Wilshere (Sanogo 81'), Rosicky (Chamberlain 74'), Cazorla, Podolski (Oezil 66'), Giroud

Hasil pertandingan lainnya:

Everton 1 - 0 West Ham United    
Fulham 1 - 3 Chelsea        
Hull City 1 - 4 Newcastle


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X