Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Felipe Massa Finis Tercepat di Hari Ketiga

By Tulus Muliawan - Sabtu, 1 Maret 2014 | 23:15 WIB
Felipe Massa
Mark Thompson/Getty Images
Felipe Massa

Felipe Massa berhasil mengakhiri hari ketiga tes pramusim di Bahrain dengan sempurna. Pebalap asal Brasil itu berhasil membayar kepercayaan yang diberikan Williams dengan mencatatkan waktu terbaik, Sabtu (2/3).

Massa, yang menghabiskan 99 lap berhasil mencatatkan waktu finis terbaik dalam waktu 1 menit 33,258 detik. Posisi kedua diduduki pebalap Mercedes, Nico Rosberg, yang finis dalam waktu 1:33,484.

Sementara itu, hasil kurang baik kembali diterima juara dunia bertahan, Red Bull. Sebastian Vettel yang tampil menggantikan Daniel Ricciardo hanya menghabiskan waktu sekitar dua jam di sesi pagi.

Berikut hasil lengkapnya:

1. Felipe Massa Brazil Williams-Mercedes 1min 33.258secs 99 laps
2. Nico Rosberg Germany Mercedes-Mercedes 1min 33.484secs 103 laps
3. Kimi Raikkonen Finland Ferrari-Ferrari 1min 35.426secs 87 laps
4. Kevin Magnussen Denmark McLaren-Mercedes 1min 35.894secs 88 laps
5. Daniil Kvyat Russia Toro Rosso-Renault 1min 36.113secs 81 laps
6. Nico Hulkenberg Germany Force India-Mercedes 1min 36.205secs 115 laps
7. Jules Bianchi France Marussia-Ferrari 1min 37.087secs 78 laps
8. Marcus Ericsson Sweden Caterham-Renault 1min 38.083secs 117 laps
9. Romain Grosjean France Lotus-Renault 1min 42.166secs 33 laps
10. Adrian Sutil Germany Sauber-Ferrari No time
11. Sebastian Vettel Germany Red Bull-Renault No time


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X