14. Bertanding di GOR UNY, Yogyakarta, Selasa (18/02), mereka berhasil menundukkan jawara Kaskus Central Java DIY Conference, Universitas Dian Nuswantoro dengan skor tipis 54-51.
UB mengawali pertandingan dengan lebih dulu tertinggal, hingga akhir kuarter pertama mereka hanya mampu mencetak 12 poin, kalah satu poin dari UDINUS yang mencetak 13 poin. Di kuarter kedua UB berhasil membalikkan keadaan menjadi 26-25.
Usai jeda raihan poin UB tak mampu lagi dikejar oleh tim yang dimotori Wiwit Subekti dan Ayu Shinta tersebut. Banyaknya turn over dan buruknya penyelesaian tim asuhan coach Rekardo Vicky tersebut masih menjadi PR besar bila tak ingin pulang lebih cepat.
Sang kapten UB, Diana Mey Putri menjadi bintang kemenangan UB dengan mencetak 27 poin, selain Diana, Tia Kuspianto juga bermain baik dengan mencetak 12 poin.
Sayangnya kemenangan tim putri mereka tak mampu diikuti oleh tim putranya, melawan tim yang sama dengan tim putrinya, anak-anak UB harus mengakui keunggulan UDINUS 70-41.
Sumber: Website resmi www.ligamahasiswa.co.id
Editor | : | Editor Eko Widodo |
Komentar