Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Miami Heat Merusak Comeback Westbrook

By Ade Jayadireja - Jumat, 21 Februari 2014 | 12:00 WIB
LeBron James
Getty Images
LeBron James

Miami Heat melakoni bigmatch di kandang Oklahoma City Thunder (OKC), Chesapeake Energy Arena, Jumat (21/2) pagi WIB. Dalam laga ini tim tuan rumah kembali diperkuat point guard andalannya yang baru pulih dari cedera lutut, Russell Westbrook.

Kembalinya Westbrook tak lantas membuat OKC terhindar dari kekalahan. Mereka pada akhirnya harus mengakui keunggulan Heat dengan skor 81-103.

Penampilan eksplosif LeBron James seakan menenggelamkan kehadiran Westbrook. James mencetak 16 poin di kuarter pertama yang berakhir 34-17 untuk keunggulan Heat, setelah itu ia menambah lima poin untuk membawa timnya kembali memimpin 54-47 di kuarter kedua.

Api Heat semakin membara di kuarter ketiga. Dengan mengandalkan trio James, Dwyane Wade, dan Chris Bosh, mereka menggelontorkan 22 poin untuk menutup kuarter ini dengan keunggulan 76-65.

Di kuarter keempat, Heat mencetak 28 poin. OKC hanya mampu menambah 14 poin.

James menjadi bintang dalam laga ini dengan total mencetak 33 poin. Wade dan Bosh juga tampil impresif dengan sama-sama menyumbang 24 poin.

Di kubu OKC, 28 poin dari Kevin Durant gagal membuahkan kemanangan. Sementara itu, Westbrook membukukan 16 poin dan dua assist dalam laga comeback-nya.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X