Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Presiden Lazio Turun Langsung Atasi Kontrak Klose

By Jaka Sutisna - Rabu, 26 Februari 2014 | 22:28 WIB
Claudio Lotito
Getty Images
Claudio Lotito

Presiden Lazio, Claudio Lotito, dilaporkan akan turun langsung dalam proses perpanjangan kontrak Miroslav Klose. Lotito akan memimpin negosiasi dengan stirker asal Jerman tersebut.

Seperti dilansir Il Messaggero, Kontrak Miroslav Klose bersama Lazio berakhir Juni 2014. Demi merealisasikan kontrak baru pemain veteran tersebut Claudio Lotito akan memimpin sendiri proses negosiasinya.

Selain Klose, Gli Aquilotti juga dihadapkan dengan beberapa pemain lainnya yang bakal habis kontrak seperti Giuseppe Biava, Andre Dias, dan Stefano Mauri.

Namun, berbeda dengan Klose, masa depan ketiga pemain tersebut akan ditentukan sendiri oleh Pelatih Edoardo Edy Reja.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X