Manchester United dikabarkan telah menyiapkan opsi untuk melakukan tawaran kepada bek Arsenal, Thomas Vermaelen, pada bursa transfer musim panas mendatang.
Thomas Vermaelen mulai tersingkirkan dari formasi sebelas Arsenal asuhan manajer Arsene Wenger. Pemain asal Belgia itu belum lagi merumput sejak awal Januari dan hanya membuat 11 penampilan untuk Meriam London musim ini.
Dengan Nemanja Vidic yang dipastikan hengkang pada akhir musim mendatang, Manchester United dikabarkan sedang mencari pengganti Vidic. David Moyes mengaku siap melayangkan tawaran kepada Vermaelen untuk mendatangkannya ke Old Trafford pada musim panas nanti.
Namun, Setan Merah bukan satu-satunya klub yang tertarik mengamankan jasa pemain asal belgia itu. United harus bersaing dengan klub Seri A, Napoli yang kini sedang diarsiteki Rafael Benitez.
Masa depan Vermaelen sendiri di Emirates Stadium sebenarnya masih menjadi tanda tanya. Meski pada awal musim lalu Wenger pernah menjanjikan opsi pemberian kontrak baru kepada pemain berusia 28 tahun itu.
"Saya terbuka untuk (kontrak baru) itu. Saya siap untuk memperpanjang kontaknya. Tentu saja, kami ingin Thomas Vermaelen menjadi bahagia dan memiliki jumlah permainan seperti pemain pada kelasnya," kata Wenger.
Sumber: Sportmole
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Komentar