Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Singkirkan Chelsea, City Pede Hadapi Barca

By Zulfirdaus Harahap - Minggu, 16 Februari 2014 | 08:12 WIB
Manuel Pellegrini
Paul Ellis/Getty Images
Manuel Pellegrini

0 di Piala FA, Manchester City akan menghadapi Barcelona di babak 16 besar Liga Champion, Rabu (19/2) dini hari WIB. Manajer Manuel Pellegrini mengaku kemenangan tersebut bisa menjadi pelecut motivasi anak asuhnya.

Manchester City memiliki jadwal yang penting dalam dua pertandingan selanjutnya. Pertama, The Citizens akan menjamu Barcelona di Etihad Stadium dalam babak 16 besar Liga Champion.

Lalu, skuat asuhan Manuel Pellegrini itu kembali menjamu Stoke City dalam lanjutan Premier League di stadion yang sama. Pellegrini mengaskan bahwa kedua pertandingan tersebut sangat penting bagi timnya.

Sebab, menghadapi tim sebesar Barcelona akan menyajikan kesulitan sendiri. Sementara itu, City tak ingin meremehkan Stoke City karena dalam dua pertandingan domestik mereka belum juga meraih kemenangan.

"Kami memiliki dua pertandingan penting. Itu sebabnya saya merotasi pemain tadi. Kita akan melihat apa yang akan kami lakukan melawa Barcelona nanti," kata Pellegrini seperti dikutip Sky Sports.

"Kemenangan ini sangat penting bagi kami karena sebelumnya kami kehilangan tiga poin melawan tim besar (Chelsea). Lalu kami berhasil menang hari ini dan penting bagi kepercayaan diri tim. Kompetisi ini juga penting bagi kami," jelas Pellegrini.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X