Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Smoothie King Nama Stadion Pembawa Hoki?

By Eko Widodo - Kamis, 6 Februari 2014 | 17:11 WIB
Tom Benson, pebisnis yang sayang pada kota New Orleans.
Getty Images
Tom Benson, pebisnis yang sayang pada kota New Orleans.

Stadion New Orleans Pelicans sudah memiliki nama baru, Smoothie King Center. Perusahaan yang berdiri tahun 1973 ini memiliki cabang di 31 negara bagian AS. Perusahaan juga dikembangkan di kawasan Asia.

Menurut presiden Smoothie King, Tom O'Keefe, dari 30 tim NBA, produk Smoothie King ada di 21 kota. "Kami ada di 21 kota dari 30 tim NBA," ucap O'Keefe kepada web NBA.com.

Menurut pemilik Smoothie King, Kim Sung-wan, mensponsori lapangan NBA berkaitan dengan komitmennya pada komunitas pelanggan Smoothie King. "Saya juga ingin mengembangan produk secara global," ucap Kim, yang kelahiran Korsel ini.

Kim menamatkan pendidikan tinggi dan sekolah bisnis di Amerika. Ia membeli perusahaan ini pada tahun 2012. Ia awalnya ingin memindahkan kantor pusat ke Atlanta atau Dallas. Namun, sekarang ia mantap menancapkan bendera kantor pusat di New Orleans.

"Kota ini sangat unik. Orang sangat kerasan tinggal di sini. Orang begitu setia tinggal di kota ini. Akhirnya saya meyakinkan diri bahwa inilah kota tempat kami mengibarkan bisnis dalam skala yang lebih besar nantinya," kata Kim.

Ya, semoga menjadi awal kesuksesan bisnis Kim.


Editor : Eko Widodo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X