Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

REVIEW: Bermain Imbang, Pusam Rugi Lagi

By Editor Eko Widodo - Kamis, 20 Februari 2014 | 17:13 WIB
Pavel Solomin, mencetak satu gol, namun gagal menang.
Erly Bahtiar/BOLA
Pavel Solomin, mencetak satu gol, namun gagal menang.

2 kembali terulang di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (19/2). Tim tuan rumah, Putra Samarinda, kembali ditahan imbang tamu, kali ini oleh Persepam MU.

Lima hari sebelum menjamu Persepam, Pusam mengakhiri duel kontra Persipura dengan skor sama, 2-2. Situasi di lapangan pada dua pertandingan itu juga serupa.

Pusam, yang kebobolan lebih dahulu, tapi bisa berbalik unggul 2- 1, terpaksa menelan kekecewaan setelah Persipura dan Persepam berhasil membobol gawang yang dikawal Rivki Mokodompit menjelang pertandingan berakhir.

Pada partai melawan Persepam, rasa kecewa semakin menjadi karena skor penyama Persepam lewat Ishak Djober lahir kala pertandingan sudah memasuki injury time.

Penyakit kebobolan di menit akhir jelas menjadi perhatian pelatih Pusam, Mundari Karya. Jika di laga menjamu Persipura, bek senior dan kapten tim, M. Roby, absen karena demam, di laga kelima Pusam ini Roby sudah bisa diturunkan. Begitu pula dengan Rio Ramandika yang lama absen, ia kembali masuk line-up ketika meladeni tantangan Persepam.

Namun, harapan tembok pertahanan kian kokoh berkat kehadiran kehadiran dua bek itu belum bisa terwujud. Tim berjulukan Pesut Mahakam itu terpaksa menelan kerugian gagal memetik poin sempurna di kandang untuk kedua kali.

Sumber:
Harian BOLA; Penulis: Aning Jati




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X