Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menilai bahwa David Moyes pantas diberi waktu lebih untuk memperbaiki posisi Manchester United di tabel klasemen. Sebab, Wenger mengatakan bahwa Moyes masih membutuhkan waktu pada masa transisi ini.
Laga krusial akan tersaji di Emirates Stadium kala Arsenal menjamu Manchester United, Kamis (13/2) dini hari WIB. Prestasi Setan Merah sebagai juara bertahan memang belum seindah musim lalu.
MU hingga pekan ke-25 pun belum kembali ke zona Liga Champion dan masih tertahan di urutan ketujuh klasemen. Meskipun demikian, Arsene Wenger menyatakan bahwa David Moyes pantas diberi waktu lebih untuk mengembangkan kariernya di Old Trafford.
Wenger menjelaskan bahwa keluar dari bayang-bayang Sir Alex Ferguson yang telah melekat lama di klub memang tidaklah mudah. Oleh karena itu, pria Prancis menilai bahwa Moyes pantas diberi waktu lebih.
"Jika seseorang sudah berada dalam suatu klub dalam jangka waktu yang lama, maka akan selalu ada kekosongan saat orang itu pergi," kata Wenger.
"Namun, saya yakin bahwa jika Moyes diberikan waktu, maka di akan bisa mengisi kekosongan itu dengan sempurna," jelas Wenger.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Komentar