Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Video Wawancara Interaktif Paul Pogba

By Suryo Wahono - Rabu, 19 Februari 2014 | 04:43 WIB
Paul Pogba
Getty Images
Paul Pogba

Zinedine Zidane adalah pemain idola Paul Pogba sejak kecil. Sementara Mario Balotelli adalah pemain yang dinilai Pogba paling menghibur saat ini. Sedangkan David Beckham adalah sosok yang ingin ditiru oleh Pogba.

Bwin berkesempatan untuk mewawancarai Paul Pogba. Pada kesempatan tersebut Pogba diminta menjawab beberapa pernyataan soal siapa pemain idolanya sampai alasan mengapa memakai nomor 6 di Juventus.

Berikut ini rangkuman wawancara Bwin dengan Pogba.

Siapa pemain idola Anda ketika masih kecil? Zizou... Zidane.

Siapa pemain yang saat ini paling menghibur? Balotelli.

Bagaimana rasanya menjadi pemain termuda di Juventus? Saya merasa seperti adik kecil. Seperti bayi. Saya suka itu.

Momen apa yang paling berperan meningkatkan performa Anda? Pertama adalah ketika saya mendapat cedera untuk pertama kalinya. Kedua adalah ketika Sir Alex Ferguson memilih untuk tidak menempatkan saya di skuat utama Manchester United.

Apa yang Antonio Conte katakan ketika pertama kali bertemu Anda? Dia selalu mengatakan, saya harus menjadi pemain yang tangguh, tangguh, dan tangguh.

Mengapa Anda menggunakan nomor 6? Saya selalu bermain dengan nomor 6, 42 atau 24. Angka 42 serta 24 jika dijumlahkan menjadi 6.

Anda ingin menjadi pemain seperti siapa? David Beckham.

Siapa pemain Prancis yang membuat sejarah di Juventus? Zidane, Michel Platini, Patrick Viera, dan Lilian Thuram.

Kaki yang ingin Anda miliki? Maradona.

Video Wawancara Paul Pogba dengan Bwin

<object width="425" height="350" data="http://www.youtube.com/v/1Bivjw1Bh6U&feature" type="application/x-shockwave-flash"> </object>

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X