22. Bermain di San Siro, Minggu (2/2) dini hari WIB, Rossoneri ditahan imbang 1-1 dan harus tertahan di posisi sembilan klasemen sementara dengan nilai 29.
Kendati demikian, pelatih Clarence Seedorf mengaku tetap memaklumi hasil tersebut. Seedorf menilai hasil imbang ini sebagai hal yang wajar mengingat ketatnya persaingan di Serie A musim ini.
"Para pemain telah menunjukkan yang terbaik sepanjang pertandingan. Mereka telah memberikan segalanya untuk tim ini. Tapi kami masih membutuhkan banyak waktu untuk mencapai kondisi terbaik," tutur Seedorf.
Seedorf juga memuji penampilan Adil Rami sepanjang laga. Bek asal Prancis itu patut diacungi jempol berkat kegigihannya dan mencetak gol penyeimbang kedudukan sekaligus menghindarkan Milan dari kekalahan.
"Rami punya potensi yang sangat bagus. Dia hanya butuh lebih banyak beradaptasi dengan sepak bola Italia. Tapi saya yakin dia bisa menemukan penampilan terbaiknya di sini," ungkap pelatih asal Belanda tersebut.
Pada laga ini, Torino sempat memimpin terlebih dahulu lewat gol Ciro Immobile pada menit ke-17. Semantara gol Miloan yang dicetak Rami baru terjadi pada menit ke-49.
Susunan Pemain
Milan: Abbiati; De Sciglio, Rami, Bonera, Emanuelson; Muntari (De Jong 63'), Robinho (Saponara 75'), Honda (Petagna 89'), Montolivo, Kaka; Pazzini.
Torino: Padelli; Maksimovic, Moretti, Glik; Basha (Kurtic 69'), Farnerud (El Kaddouri 53'), Masiello,Vives,Darmian; Immobile, Cerci (Meggiorini 90').
Video
<object width="425" height="350" data="http://www.youtube.com/v/4uDY0d4qyiY" type="application/x-shockwave-flash"> </object>
Editor | : | Tulus Muliawan |
Komentar