Empat laga LSI yang ditunda dengan alasan keadaan darurat akibat dampak dari letusan Gunung Kelud di Kediri sudah memiliki jadwal pengganti. Keputusan itu didapat setelah PT Liga Indonesia selaku operator liga melakukan simulasi.
Untuk penjadwalan ulang, laga Persepam Madura United dengan Persebaya menjadi yang paling lama diundur, yakni hingga 14 Maret, sementara untuk tiga partai lain tetap dimainkan pada Februari.
Sementara itu, jadwal baru Arema kontra Barito Putera pada 21 Februari berdampak pada satu pertandingan lain. Gresik United lawan Barito yang semula digelar pada 21 Februari digeser empat hari kemudian.
Perubahan yang dilakukan ini merupakan penyesuaian dengan jadwal Arema di AFC Cup dan pelatnas timnas.
Pada kondisi berbeda, PT LI memutuskan laga Pelita Bandung Raya kontra Persija dimajukan menjadi pukul 15.30 WIB, sebelumnya pada 19.00 WIB. Hal itu disebabkan Polres Kab. Bandung tak mengizinkan laga digelar pada malam hari.
Jadwal Baru
* Persepam MU vs Persebaya
14 Maret 2014 (15.30 WIB)
* Persela vs PSM
27 Februari 2014 (19.00 WIB)
* Persita vs Persik
27 Februari 2014 (15.30 WIB)
* Arema Cronus vs Barito Putera
21 Februari 2014 (15.30 WIB)
Sumber: Harian BOLA; Penulis: CW-3
Editor | : | Editor Eko Widodo |
Komentar