Persijap dihadapkan pada permasalah saat menjamu Persib dalam lanjutan kompetisi LSI 2014. Mereka membidik kemenangan pertama sambil memperbaiki mental di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Minggu (9/2).
Hanya, Persijap dihadapkan dengan kendala terbatasnya skuat. Persoalan gaji pemain yang tertunda mengakibatkan Persijap hanya diberi jatah 18 pemain oleh PT LI. Kondisi ini membuat Raja harus bisa merotasi pemain dengan baik agar mereka tidak kelelahan, apalagi tim menggunakan jalan darat saat menjalani tandang ke Jatim.
“Skuat kami memang terbatas, tapi kami memiliki semangat tinggi untuk menjalani pertandingan,” ucap Raja.
Keyakinan pelatih asal Malaysia ini ditopang dengan penampilan Maung Bandung yang tak banyak berubah. Sejak tampil di IIC dan di dua pertandingan pertama LSI, performa Persib tak berbeda. Tim Maung masih mengalami problem kesulitan mencetak gol karena tak kunjung menemukan mesin gol.
Tak hanya itu, striker Christian Lenglolo yang absen pada dua laga pertama Persijap sudah pulih dari cedera engkel. Ia siap melakukan debut di kandang sendiri.
K-Vision
Persijap vs Persib
Minggu, 9 Feb; Pukul 15.30 WIB
Sumber: Harian BOLA; Penulis: Gonang Susatyo, Ario Yosia, Budi Kresnadi
Editor | : | Editor Eko Widodo |
Komentar