AS Roma lebih diunggulkan saat menghadapi Napoli di pertandingan pertama semifinal Coppa Italia, Kamis (6/2) dini hari WIB. Selain karena bermain sebagai tuan rumah di Stadion Olimpico, Roma juga memiliki konsistensi lebih baik dalam lima pertandingan resmi terakhir.
AS Roma selalu memetik kemenangan dalam lima pertandingan terakhir, sedangkan Napoli hanya dua kali. Terlebih pertandingan tandang terakhir pasukan Rafael Benitez berujung kekalahan telak di markas Atalanta di pentas Serie A.
Selain itu, Serigala Roma juga lebih unggul dalam lima pertemuan terakhir melawan Napoli. Roma memenangi tiga pertandingan, sedangkan Napoli hanya satu dan satu laga berakhir imbang.
Lima pertandingan terakhir AS Roma Roma 1 - 0 Sampdoria Roma 4 - 0 Genoa Roma 3 - 0 Livorno Roma 1 - 0 Juventus Verona 1 - 3 Roma Lima pertandingan terakhir Napoli Napoli 3 - 1 Atalanta Bologna 2 - 2 Napoli Napoli 1 - 1 Chievo Napoli 1 - 0 Lazio Atalanta 3 - 0 Napoli Lima pertemuan terakhir AS Roma vs Napoli Roma 2 - 0 Napoli Roma 2 - 1 Napoli Napoli 4 - 1 Roma Roma 2 - 2 Napoli Napoli 1 - 3 Roma
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Komentar