Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

M-150 StarLeague: TSP 1 Disingkirkan TSP 2

By Tulus Muliawan - Jumat, 7 Februari 2014 | 08:31 WIB
 PT Tri Sinar Purnama 1
M-150 StarLeague
PT Tri Sinar Purnama 1

7, pada laga lanjutan babak penyisihan M150 Star League Regional Semarang di Lapangan Karangayu, Minggu (2/2).

TSP 1 sebenarnya mampu unggul lebih dulu melalui gol cepat yang dicetak oleh Puput pada saat pertandingan baru berjalan dua menit. Sayang, TSP 1 gagal mempertahankan keunggulan setelah pertengahan babak pertama berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan wasit, skor imbang tetap bertahan. Pertandingan pun dilanjutkan melalui adu penalti untuk menentukan tim yang lolos ke fase grup.

Babak penalti ini pun berlangsung cukup ketat. Dari lima pemain awal yang diturunkan kedua tim, masing-masing berhasil menyarangkan bola ke gawang. Namun sayang penendang ke enam TSP 1 menuai kegagalan, sementara pemain TSP 2 sukses menyarangkan bola ke gawang.

Sementara itu dipertandingan kedua, yang mempertemukan PT Indotirta melawan PT Country juga harus ditentukan melaui adu penalti, setelah kedua tim bermain imbang tanpa gol, selama jalannya pertandingan. Adu penalti akhirnya berhasil dimenangkan oleh PT Country dengan skor tipis 4-3.

Di pertandingan terakhir, PT Tri Cahaya Purnama (TCP) II berhasil menang tipis 1-0 atas lawannya UD Tunas Lagi (FC Merpati Emas). Gol semata wayang TCP II berhasil diciptakan oleh  Subiyanto pada menit ke-36.

Manajer TIM PT Country Sugeng, mengaku kondisi lapangan yang penuh dengan air membuat pasukannya kesulitan untuk mengembangkan permainan. ”Pemain kita tidak biasa main di lapangan yang becek sehingga kami sulit untuk mengembangkan permainan,” katanya.

Sugeng akan mempersiapkan pasukannya lebih matang  untuk menghadapi pertandingan selanjutnya. ”Kita sudah lolos ke babak berikutnya tentu persiapan harus lebih matang. Saya sudah minta kepada pemain untuk meningkatkan latihan terutama dalam hal strategi,” jelasnya.

Hasil Pertandingan
1. Tim PT Tri Sinar Purnama (TSP) 1 Vs PT Tri Sinar Purnama (TSP) : 6-7 (adu penalti)
2. PT Indotirta vs PT Country : 3-4 (adu Penalti)
3. PT Tri Cahaya Purnama (TCP) II vs UD Tunas Lagi (FC Merpati Emas) : 1-0


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X