Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tim Sherwood Mampu Genjot Christian Eriksen

By Eko Widodo - Rabu, 29 Januari 2014 | 22:25 WIB
Christian Eriksen, mampu ditangani Tim Sherwood.
Getty Images
Christian Eriksen, mampu ditangani Tim Sherwood.

Raja Midas mungkin adalah julukan yang kini paling pas disandang oleh Manajer Tottenham, Tim Sherwood. Bagaimana tidak?  Eks gelandang Blackburn itu secara instan mengubah Tottenham dari sebuah tim pesakitan menjadi armada yang tangguh dan sulit ditaklukkan.

Di bawah kendali Sherwood,  Spurs tak terkalahkan dalam enam laga terakhir Premier League. Perinciannya adalah lima kemenangan dan satu skor imbang. Andaikan EPL bergulir saat Sherwood mulai menukangi Tottenham, tepatnya pada pekan ke-17, tim London Utara tersebut kini bakal nangkring di tangga kedua klasemen dengan raihan 16 poin.

Hanya ada satu tim yang mengukir performa lebih hebat ketimbang Spurs, yakni Manchester City, yang sukses meraup enam kemenangan beruntun sejak pekan ke-17.

Fan Spurs juga pasti girang melihat keberhasilan Sherwood mengembalikan kebuasan seorang Emmanuel Adebayor. Dari sosok yang terbuang di era kepemimpinan Andre Villas-Boas, Adebayor bertransformasi menjadi bomber ganas. Pemain Togo tersebut mencetak lima gol dalam enam laga termutakhir di EPL.

Tak cuma Adebayor yang merasakan efek positif kehadiran Sherwood. Performa Christian Eriksen turut mengalami grafik menanjak.  Pria Denmark itu terlibat dalam lima dari 11 gol terakhir yang dibuat Tottenham.

Kontribusi tersebut terbagi melalui tiga gol serta dua assist, yang sukses dibukukan Eriksen dalam enam pekan terakhir. Sebuah peningkatan luar biasa mengingat di bawah rezim Villas-Boas, Eriksen hanya mampu memberikan sumbangsih nyata bagi tim berupa satu buah assist.

Sumber: Harian BOLA; Penulis: cw-1


Editor : Eko Widodo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X