Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Potensi Tersandung The Citizens di Kandang Lawan

By Eko Widodo - Rabu, 29 Januari 2014 | 22:13 WIB
Manchester City, berpeluang kalah.
AFP
Manchester City, berpeluang kalah.

Manchester City menjalani 19 partai terakhir tanpa kekalahan dengan 17 di antaranya berujung kemenangan! Start fantastis itu dimulai sejak The Citizens melumat Spurs di Etihad.

Pasukan Manuel Pellegrini tampak begitu superior. Namun, mereka tetap punya cela yang bisa dimanfaatkan Spurs. Sebanyak 33 poin atau 66 persen dari total perolehan City musim ini (50) diperoleh di kandang.

Jadi, ada potensi Citizens tersandung di rumah lawan. Di liga, mereka menelan empat kekalahan tandang. Mayoritas kemenangan City pun diperoleh atas tim-tim tak selevel.

Mereka baru sekali menghadapi sesama tim papan atas, yakni Chelsea, dan kalah 1-2. Vincent Kompany cs. juga takluk dari Sunderland dan ditahan Southampton. Yang terbaru, mereka diimbangi Blackburn di Piala FA.

Bisa diartikan bahwa kunjungan mereka ke White Hart Lane kali ini merupakan tantangan tandang terberat menilik performa bagus sang rival. Pellegrini sudah mewaspadai hal ini.
Tottenham banyak mengalami perkembangan. Saya melihat dua laga terakhir mereka dan Spurs bermain sangat baik. Saya yakin kami akan menjalani pertandingan sulit,” ucap sang bos di Manchester Evening News.

Soal kelengkapan tim, Pellegrini mengonfirmasi Alvaro Negredo siap kembali ke tim setelah pulih dari cedera bahu, tapi amat mungkin tampil sebagai pemain pengganti.
Sulit bagi Tottenham membalas kekalahan menyakit­kan di duel pertama. Setidaknya mereka bisa mencontoh spirit Southampton dan Blackburn untuk memberikan perlawanan pada sang rival tersubur itu.

Hasrat pasukan Sherwood meraup hasil bagus ditunjang potensi pulihnya sederet punggawa tim, seperti Paulinho, Andros Townsend, hingga Jan Vertonghen, yang mungkin tampil setelah lama absen.

Sumber: Harian BOLA; Penulis: Beri Bagja


Editor : Eko Widodo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X