Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VdV Tidak Menyalahkan Pelatih

By Wieta Rachmatia - Minggu, 2 Februari 2014 | 20:49 WIB
Rafael van der Vaart
Simon Hofmann/GettyImages
Rafael van der Vaart

3 di kandang Hoffenheim (1/2).

Ancaman degradasi semakin nyata bagi Die Rothosen yang notabene satu-satunya klub yang belum pernah terelegasi sejak Bundesliga bergulir pada 1963. Namun kapten tim Hamburg, Rafael van der Vaart, mengklaim kekalahan timnya bukan kesalahan sang arsitek tim.
"Banyak pelatih yang pernah menangani Hamburg. Akan tetapi mereka bukan sosok yang harus dipersalahkan jika kami bermain buruk," ujar Van der Vaart yang menyebut situasi yang dialami Hamburg saat ini sebagai bencana.
Sementara itu, isu pemecatan Van Marwijk kian santer beredar setelah Hamburg menelan kekalahan dari Hoffenheim. Akan tetapi mantan arsitek tim nasional Belanda ini tidak khawatir bakal kehilangan pekerjaannya dalam waktu dekat.
"Saya tidak pernah mengkhawatirkan pekerjaan saya. Akan tetapi jika Anda berpikir ada orang lain yang bisa bekerja lebih baik, silakan memberitahu saya," tegas Van Marwijk kepada para reporter. (wta)


Editor : Wieta Rachmatia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X