Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suharno Berbicara Tentang Sunarto

By Tulus Muliawan - Rabu, 15 Januari 2014 | 20:23 WIB
Sunarto (kedua dari kiri).
Herka Yanis/Bolanews
Sunarto (kedua dari kiri).

Suharno, pelatih Arema, berkomentar tentang salah satu striker andalannya, Sunarto. Putra daerah Malang itu dinilai mempunyai potensi besar untuk menjadi striker berbahaya di masa yang akan datang.

"Umur dia masih muda. Saya menilai dia pantas masuk timnas di waktu mendatang. Akan ada waktunya dia akan berkibar di pesepakbolaan Indonesia. Pada tahun ini di Arema, dia tinggal menunggu saja untuk menjadi starter asalkan dia terus menjaga kondisinya agar tetap prima," ujar Suharno.

Sementara itu, Sunarto mempunyai mimpi besar bersama Arema. Ia berharap bisa kembali merasakan mengangkat piala seperti musim 2009/10.

"Keinginan saya hanya ingin membawa Arema bisa menjuarai LSI. Untuk target pribadi tidak ada dulu," tutur Sunarto.

Pemain yang mengidolai pesepak bola asal Spanyol, Fernando Torres, itu bahkan dijuluki oleh Aremania sebagai Torres dari Indonesia karena kualitasnya yang dinilai bagus. Kini, iapun menyandang julukkan Sunartorres yang berarti gabungan antara Sunarto dan Torres.

"Saya pada dasarnya terima saja dijuluki seperti itu. Selama julukan itu bisa memotivasi saya, tidak masalah," ungkapnya.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X