Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Bisa Jawab Alasan Kejanggalan Pembayaran

By Eko Widodo - Sabtu, 25 Januari 2014 | 19:57 WIB
Sandro Rosell, tak kunjung bisa menjawab.
AFP
Sandro Rosell, tak kunjung bisa menjawab.

Bisa dibayangkan bagaimana reaksi yang timbul di benak para anggota Barca saat mendengar harga asli Neymar adalah 95 juta euro? Bahkan saat mendapati adanya kejanggalan dalam angka 57 juta euro saja (Barca dikabarkan hanya membayar 17 juta euro kepada Santos), para anggota sudah menuntut pertanggungjawaban Rosell.

“Adalah kesalahan besar untuk tidak menjelaskan ke mana 57 juta euro itu dibayarkan. Kami berada dalam posisi bersalah bila kami memperkenalkan kepada publik pemain seharga 57 juta euro, tapi tak memberitahukan ke mana perginya uang ini,” ujar Toni Freixa, jubir dewan direksi Barca, saat diwawancarai La Vanguardia.

Menurut Freixa, wajar bila 40 juta euro, yang tak tahu ke mana dibayarkan karena Santos hanya menerima 17 juta euro, menjadi biaya kompensasi yang biasa diformulasikan melalui bonus gol, bonus trofi, atau bonus penampilan lain.

Masalahnya, kejanggalan ini sudah berulang kali dipertanyakan para anggota Barca, bahkan sudah masuk ke ranah meja hijau Madrid, sebagai pintu keluar-masuk pemain internasional. Lantaran Rosell tak juga memberikan jawaban secara jelas, sedangkan dirinya harus menghadap juri secara reguler, sang presiden pun akhirnya memilih mundur.

Terhitung Jumat (24/1), hingga pengujung musim 2013/14, atau bahkan sampai 2016, Josep Maria Bertomeu, Wapres Barca untuk urusan olah raga, bakal memangku jabatan presiden.

Sumber: BOLA Harian, Penulis: Sapto Haryo Rajasa


Editor : Eko Widodo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X