Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PT Liga Indonesia Sampaikan Peraturan Baru

By Kukuh Wahyudi - Senin, 27 Januari 2014 | 19:31 WIB
Pembukaan ISL 2014.
Fernando Randy/Bolanews
Pembukaan ISL 2014.

La, Surabaya, Senin (27/1). Seluruh 22 klub kontestan hadir pada pertemuan itu.

"Ini adalah rangkaian pertemuan rutin jelang kick off kompetisi yang kurang satu minggu lagi. Kami menyampaikan review regulasi ISL 2014, ini sangat penting bagi seluruh klub, apalagi bila ada regulasi baru yang kita pakai, namun klub belum mengerti," kata CEO PT LI, Joko Driyono.

ISL 2014 memberlakukan peraturan baru terkait pendaftaran pemain. Jika musim lalu pemain yang mengalami cedera permanen bisa langsung digantikan, pada musim ini tidak bisa. Klub harus menunggu hingga priode pendaftaran pemain atau bursa transfer. Di forum itulah kedua pihak saling berinteraksi secara langsung.

Sementara itu, mengenai penjadwalan kompetisi yang diisi banyak agenda nasional di tahun 2014, sudah diantisipasi.

"Liga siap sewaktu-waktu melakukan emergency meeting buat bahas soal tersebut apalagi bersifat masif. Ada juga catatan soal laga semifinal dan final ISL, jadwal awal pertengahan November. Kami lihat penyesuaian dengan jadwal tersebut dengan agenda Timnas," ungkap Joko.

"Tetapi akan ada pembahasan setelah babak 8 besar saja, tidak enak bila diomongin sekarang karena semua tim yang hadir di sini tidak semuanya lolos ke babak 8 besar," lanjut Joko.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X