Neymar Junior yang mendapatkan cedera pada ankle kaki kanannya saat menghadapi Getafe, memiliki satu ketakutan terbesar yang paling tidak ia harapkan. Pemain berusia 21 tahun itu hanya takut bila ia akan absen di Piala Dunia 2014 di negaranya, Brasil.
Neymar mengaku bahwa dirinya sempat berpikir bahwa cedera yang ia alami itu akan sangat parah saat dibantu keluar lapangan oleh tim medis Barcelona. Namun, beruntung kini semuanya telah jelas.
Neymar kini dipastikan hanya akan absen selama tiga pekan. Ia pun bersukur dan berterima kasih atas dukungan yang telah diberikan kepadanya dalam 24 jam terakhir.
"Pada waktu itu, saya berpikir ini bisa jadi cedera yang serius dan saya mulai berpikir ulang mengenai rencana besar saya di 2014 (Piala Dunia 2014). Tapi kini jangan khawatir. Saya akan melakukan segalanya dengan benar dan saya akan segera kembali bermain," tutur Neymar di akun jejaring sosialnya.
"Ini adalah sebuah ketakutan besar! Tapi Tuhan, sekali lagi, berada di sisi saya. Terima kasih kepada semua orang yang telah mendoakan saya," ungkapnya.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar