Salah satu legenda Arsenal, Martin Keown menyarankan Arsene Wenger untuk merekrut bintang Atletico Madrid, Diego Costa, pada bursa transfer musim dingin 2014. Keown merasa Costa adalah sosok tepat untuk mempertajam lini depan The Gunners.
Striker berusia 25 tahun asal Brasil itu disebut-sebut masuk dalam radar Arsenal. Atletico Madrid dipercaya bersedia melepas Diego Costa dengan banderol sekitar 32 juta pound. Martin Keown yakin Costa adalah bisa menjadi investasi menjanjikan bagi Arsenal.
"Dengan mendatangkan Mesut Oezil pada bursa transfer musim panas 2013, Arsenal telah mengubah kebijakan mereka. Jadi, mereka bisa kembali menggelontorkan banyak kucuran dana untuk mendatangkan pemain seperti Diego Costa?" kata Keown seperti dilansir Daily Mail.
"Jika Costa masuk radar Arsenal dan ada kepastian harga. Arsenal seharusnya bisa mendapatkannya lebih cepat," lanjutnya.
Sejauh musim ini Diego Costa menempatkan dirinya sebagai penyerang tertajam di La Liga dengan koleksi 19 gol mengungguli catatan Cristiano Ronaldo. Ketajamannya telah membawa Atletico menempati posisi kedua klasemen sementara dan hanya kalah selisih poin dari Barcelona.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Komentar