Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Milan Unggul 2-0 di Paruh Pertama

By Tulus Muliawan - Kamis, 16 Januari 2014 | 00:49 WIB
Robinho, buka kemenangan Milan.
Marco Luzzani/Getty Images
Robinho, buka kemenangan Milan.

0.

Bermain di kandang sendiri, Milan mengawali laga dengan cukup meyakinkan. Sejumlah peluang langsung dibuat Riccardo Montolivo cs. saat laga melum genap 10 menit.

Akan tetapi, serangan yang dibangun Milan tidak mampu memberikan hasil maksimal. Pertahanan tim tamu sangat solid, sehingga Milan yang kini ditangani Mauro Tassotti gagal mencetak gol.

Gol yang dinantikan publik tuan rumah baru tercipta pada menit ke-28 lewat sundulan Robinho. Tiga menit berselang, giliran Giampaolo Pazzini yang mencatatkan namanya di papan skor lewat tendangan volinya.

Babak pertama berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan Milan. Sementara itu, pada laga lainnya Siena berhasil menundukkan tuan rumah Catania dengan skor akhir 4-1.

Susunan Pemain

AC Milan (4-3-2-1): Abbiati; Zaccardo, Mexes, Rami, De Sciglio; Poli, Montolivo, Cristante; Honda, Robinho; Pazzini

Spezia (4-2-3-1)
: Leali; Baldanzeddu, Bianchetti, Lisuzzo, Migliore; Seymur, Bovo; Schiattarella, Catellani, Rivas; Ferrari


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X