Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lima Target Utama PBSI pada 2014

By Tulus Muliawan - Selasa, 31 Desember 2013 | 05:35 WIB
Tommy Sugiarto, diminta menaingkatkan prestasi.
MOHD RASFAN/AFP/Getty Images
Tommy Sugiarto, diminta menaingkatkan prestasi.

Menjelang tahun baru, PP PBSi telah menyusun sejumlah target yang ingin dicapai pada 2014 mendatang. Target utama PBSI adalah memetik gelar dari lima ajang bergengsi, yaitu All England, Piala Thomas, Kejuaraan Dunia, Asian Games, dan BWF Super Series Final.

Menurut Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rexy Mainaky, untuk Piala Uber, PBSI hanya menargetkan atletnya lolos ke semifinal. Pasalnya, peta persaingan di kategori putri sangat ketat dan sulit ditembus.

Tahun depan, PBSI berharap tidak hanya Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan saja yang banyak bicara. Para pemain lainnya juga diminta untuk terus berlatih agar mereka bisa meningkatkan prestasi.

“Kalau targetnya sama dari tahun ke tahun, berarti kita tidak gentlemen. Kami pengurus harus berani bicara juara. Kami yakin dengan kemampuan pemain-pemain yang telah dipanggil,” tutur Rexy di situs resmi PBSI.

Rexy juga meminta anak asuhnya agar setidaknya harus dapat dua gelar di All England. Ia juga berharap Tommy Sugiarto  bisa meningkatkan prestasinya lagi, seperti menjuarai ajang Singapura Super Series Juli silam.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X