2017, Rahmat Yasin akan langsung menjalankan sejumlah program. Semua itu dilakukan guna mewujudkan target besar mengembalikan posisi Jabar sebagai kiblat sepak bola nasional seperti era 90-an.
"Semua harus bersatu. Tak boleh lagi ada dualisme. Kami juga akan membantu dan memberikan kemudahan kepada mereka yang mau bersuah payah mengurus dan membina sepak bola," tutur Rahmat.
Mulai tahun depan Rahmat juga akan menggelar kompetisi berbagai kelompok usia, mulai usia dibawah 12 tahun hingga memasuki senior.
Terkait kesibukannnya sebagai kepala daerah di Bogor, mantan ketua pengcab PSSI Kabapaten Bogor ini yakin bisa membagi waktu. Pasalnya selama ini urusan sepak bola ia jalani di luar jam kerja.
"Yang penting keseimbangan.Untuk membantu kegiatan di PSSI saya akan dibantu sekretaris eksekutif. Sehingga tidak semua urusan harus disampaiken ke saya," kata Rahmat.
Editor | : | Budi Kresnadi |
Komentar