2 atas tuan rumah Valencia di Estadio Mestalla pada Senin (23/12) dini hari WIB itu dipandang Pelatih Carlo Ancelotti sebagai hal yang sangat wajar. Perlawanan hebat Los Che itu dikarenakan keberadaan pelatih baru pada tim mereka.
Ancelotti mengaku bahwa laga kontra Valencia sebagai salah satu yang terberat dan timnya sempat menurun setelah memimpin laga. Namun, penyebab utamanya adalah keberadaan Pelatih Nicolás 'Nico' Estévez Martínez yang menggantikan Miroslav Djukic.
Hal itu membuat dan para pemain Valencia menjadi semakin bersemangat dalam bermain untuk membuat sang pelatih tetap memainkan mereka. Beruntung Real Madrid tidak patah semangat dan terus mengejar kemenangan hinga akhirnya berhasil merebut tiga poin dari Los Che.
"Disaat sebuah tim mengganti pelatihnya, akan muncul banyak motivasi dan keinginan yang besar. Pertandingan pun menjadi sulit bagi kami, namun kami berhasilmelakukan yang terbaik secara keseluruhan," tutur Ancelotti kepada Football Espana.
"Kami harus bermain dengan kecepatan yang tetap tinggi, karena setelah gol pertama kami tampak mengurangi hal itu sedikit. Itu adalah pertandingan yang hebat dan kami terus memburu kemenangan hingga menit akhir. Kami memang kesulitan, tapi hasil itu sangat penting bagi kami," ungkap pelatih asal Italia itu.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar