Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tampil Ciamik, Pastore Dipuji Blanc

By Rabu, 15 Januari 2014 | 23:26 WIB
Javier Pastore
Shaun Botterill/Getty Images
Javier Pastore

Bukan sosok Zlatan Ibrahimovic atau pun Edinson Cavani yang menjadi bintang kemenangan PSG atas Bordeaux di ajang Piala Prancis, Selasa (14/1). Javier Pastore yang biasanya hanya duduk di bangku cadangan, justru tampil trengginas.

Pria berjulukan El Flaco alias si kurus itu terlibat dalam seluruh gol kemenangan PSG. Pastore  membuka keunggulan bagi Les Parisiens di pengujung babak pertama (45+1’) lewat sebuah sepakan mendatar, meneruskan umpan tarik Lucas Moura dari sisi kanan.

Bordeaux sempat membuat kedudukan seimbang via gol Andre Biyogo Poko (48'). Hanya, aksi brilian Pastore menghadirkan perbedaan. Sodoran cantiknya kepada Adrien Rabiot pada menit ke-86 membawa PSG kembali memimpin.

Pastore lagi-lagi mengarsiteki gol ketiga PSG. Setelah menerima umpan dari Pastore, Edinson Cavani mampu membukakan ruang bagi Blaise Matudi yang langsung menghunjamkan bola ke sudut kanan gawang Bordeaux yang dikawal Cedric Carasso (88’). PSG menutup laga dengan skor 3-1. 

Penampilan apik Pastore tersebut tentu mengundang pujian dari pelatih PSG Laurent Blanc. "Saya senang dengan penampilan Pastore. Sudah cukup lama ia tak mencetak gol. Selalu tidak mudah bagi pemain yang tak memiliki banyak kesempatan untuk merumput. Sebab, publik selalu menuntut hal yang sama dari mereka," kata Blanc di RTL


Editor :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X