Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sepatu Pebasket NBA: Hyperdunk 2013 Terbanyak

By Eko Widodo - Kamis, 2 Januari 2014 | 17:35 WIB
Sepatu Hyperdunk 2013 yang dipakai Jason Smith, big man Pelicans.
Getty Images
Sepatu Hyperdunk 2013 yang dipakai Jason Smith, big man Pelicans.

Pemilihan jenis sepatu memang subjektif bagi setiap pebola basket. Selain kenyamanan, faktor keamanan juga menjadi perhatian. Pemilihan mode dan warna ikut menjadi bagian pertimbangan seorang pebasket.


Tahukah Anda, bahwa sepatu terbanyak yang digunakan pebasket NBA pada tahun 2013 lalu adalah Nike Hyperdunk 2013. Tak kurang dari 81 pebasket menggunakan sepatu ini saat survei dilakukan HoopsHype. Kyrie Irving (Cavs) dan Jason Smith (NO Pelicans) adalah pengguna sepatu jenis ini.

Peringkat kedua yang paling banyak dipakai oleh pebasket NBA adalah Nike Kobe 8 System iD. Ada 51 pebasket yang menggunakan ini. Karena mengutamakan identitas pemakai, maka turunan dan jenis dari sepatu ini sangat bervariasi tergantung customise pengguna. Kobe Bryant menggunakan sepatu ini, juga DeMar DeRozan (Raptors).

Peringkat ketiga yang paling banyak digunakan adalah Nike Hyper Quickness. Ada 38 pengguna sepatu ini. Pebasket yang memakainya antara lain Danny Granger (Indiana) dan Tyreke Evans (New Orleans Pelicans).

Sebagai sponsor NBA, Adidas memiliki produk andalan Crazy Light 3. Sepatu jenis ini dipakai oleh 24 pebasket NBA antara lain Ricky Rubio (Minnesota), Jrue Holiday (NO Pelicans), dan Mike Conley Jr. (Memphis).

Untuk peringkat kelima, Nike Zoom Soldier VII dipakai oleh 22 pebasket NBA. Peraih cincin NBA 2 kali, LeBron James (Miami Heat), menggunakan sepatu jenis ini.


Editor : Eko Widodo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X