1, Rabu (1/1). Pujian pun dilontarkan oleh sang manajer, Tim Sherwood.
Dalam partai yang berlangsung di Old Trafford, Adebayor membuka keunggulan Spurs pada menit ke-34. United sempat menyamakan kedudukan lewat Danny Welbeck, tapi kemudian The Lillywhites kembali unggul berkat gol Christian Eriksen di menit ke-66.
"Kita tahu bahwa Adebayor adalah salah satu pemain terbaik di liga. Jika dia tampil seperti saat ini, maka dia hampir tidak dapat dihentikan," ucap Sherwood seperti dikutip Daily Mail.
"Dia sangat penting bagi kami. Dia tampak senang pada dirinya sendiri dan ingin bermain setiap menit," imbuhnya.
Setelah menyumbang satu gol, Emmanuel Adebayor terpaksa ditarik keluar lapangan pada menit ke-70 akibat cedera. Ia digantikan oleh Nacer Chadli.
"Selalu berbahaya jika Anda tumbang dan saya berharap dia tidak mendapat cedera yang buruk," tutur Sherwood.
Kemenangan di Old Trafford membawa Spurs bercokol di urutan keenam papan klasemen Premier League dengan perolehan 37 poin. Sementara itu, Setan Merah turun ke urutan ketujuh dengan mengantongi 34 poin.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar