Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Pemain dalam Pengawasan Ketat PBSI

By Tulus Muliawan - Rabu, 1 Januari 2014 | 23:13 WIB
Rexy Mainaky, Kabid Binpres PP PBSI.
PBSI
Rexy Mainaky, Kabid Binpres PP PBSI.

Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) baru saja mengumumkan daftar baru para pemain penghuni Pelatnas Cipayung. Skuat terbaru ini diharapkan bisa memberikan prestasi mengilap bagi Indonesia.

Mulai 2014, Pelatnas Cipayung akan dihuni 72 pemain, 11 pemain lebih sedikit dari jumlah pemain pelatnas 2013, yaitu 83 pemain. Kendati demikian, ke-72 nama itu belum tentu menjadi penghuni tetap. PBSI masih akan melakukan pemantauan terhadap sejumlah pemain.

Menurut Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Rexy Mainaky, PBSI masih akan memantau perkembangan 10 pemain selama enam bulan ke depan. Jika tidak bisa memenuhi target, ke-10 pemain itu akan dicoret dari pelatnas.

“Ada pemain yang dipantau jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang. Kami masih memiliki keyakinan beberapa pemain masih bisa, selain itu kami juga masih membutuhkan mereka untuk Piala Thomas dan Piala Uber," tutur Rexy di laman Badmintonindonesia.org.

Rexy menambahkan, pemantauan 10 pemain dari kategori prestasi dan potensi itu akan dilakukan mulai dari Januari 2014 sampai selesai Piala Thomas dan Uber 2014, yang digelar di New Delhi, India, 18-25 Mei mendatang.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X