Sampai saat ini masa depan pelatih Rene Meulensteen belum jelas di Fulham. Meulensteen sudah menjabat sebagai pelatih menggantikan Martin Jol, tapi pihak klub belum juga mengikat sang pelatih secara permanen.
Artinya, masih ada harapan bagi para pelatih lain untuk menduduki singgasana kursi pelatih Fulham dalam waktu dekat.
Tak terkecuali pelatih asal Italia, Roberto Di Matteo, yang dikabarkan mengikuti perkembangan Fulham.
Pihak The Cottagers dikabarkan kecewa dengan Maulensteen akibat kekalahan 1-2 dari Totthenham Hotspur beberapa waktu lalu. Fulham juga mengabarkan bahwa pihaknya menunggu kinerja positf Maulensteen agar mengikat pria asal Belanda itu secara permanen.
(Fransdian Ricardo Purba)
Editor | : | Bolanews |
Komentar