Atmosfer partai final Piala Gubernur Jawa Timur 2013 antara Persebaya lawan Arema, Selasa (24/12) di Lapangan AAL Bumimoro, Surabaya, terancam menurun. Pasalnya selain kondisi lapangan buruk, laga ini digelar tanpa penonton.
Meski sepanjang sejarah duel dua musuh bebuyutan ini selalu berlangsung panas. Absennya suporter kedua tim tentu berpengaruh pada motivasi pemain.
Baik Persebaya maupun Arema dipastikan tetap mengerahkan segala potensi yang mereka miliki. Pasalnya, pengakuan sebagai tim terbaik di Jatim tetap mereka butuhkan.
"Greg dan Pacho sudah mulai padu. Saya harap kerjasama keduanya saat mengalahkan Persela di semifinal lalu berlanjut di pertandingan ini," ujar Tony Ho, asisten pelatih Persebaya.
Tony meyakini, Persebaya harus bekerja ekstra keras di pertandingan tersebut. Pasalnya, Arema memiliki persiapan sangat baik. Apalagi materi pemain Singo Edan tak mengalami banyak perombakan.
Editor | : | Fahrizal Arnas |
Komentar