Persebaya menolak bertanding di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada ajang Piala Gubernur Jatim 2013 karena merasa tidak mendapat jaminan keamanan dari panpel lokal Malang. Akibatnya, beragam komentar bermunculan.
Sikap kubu Persebaya ini sangat disesalkan banyak pihak. Melalui Direktur Olahraga Persebaya Dhimam Abror Djuraid, mereka menolak bermain dengan alasan tidak ada jaminan keamanan.
"Ini bukan alasan kami, tapi atas permintaan suporter. Kami hanya menyampaikan keberatan suporter jika laga final PGJ harus digelar di Malang," kata Abror, mengelak.
Sesuai komitmen di pertemuan manajer sebelum PGJ 2013 diputar, seluruh tim termasuk Persebaya tidak melakukan penolakan terhadap rencana panitia pelaksana untuk memanggungkan laga final di Stadion Kanjuruhan, Malang.
"Mereka tidak keberatan waktu itu. Saya tidak tahu kalau ada perubahan seperti sekarang ini," sebut Akhmad Munir, Ketua Panitia Pelaksana PGJ 2013.
Editor | : | Fahrizal Arnas |
Komentar