Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Maria Bertahan di Real Madrid Hingga Juni 2014

By Suryo Wahono - Selasa, 24 Desember 2013 | 23:38 WIB
Angel Di Maria, masih miliki komitmen meski hingga akhir musim saja.
Manuel Queimadelos/Getty Images
Angel Di Maria, masih miliki komitmen meski hingga akhir musim saja.

Angel Di Maria kini semakin gencar dikabarkan akan segera meninggalkan Real Madrid akibat jarangnya mendapat kesempatan bermain di tim utama Los Merengues. Namun, kini sayap asal Argentina itu dipastikan akan tetap bertahan di El Real, setidaknya hingga akhir musim 2013/14.

Kehadiran Gareth Bale menang akan sangat sulit untuk digeserkan oleh siapapun, mengingat nilai transfer untuk mendatangkannya dari Tottenham Hotspur.

Hal ini pun berdampak besar kepada masa depan Di Maria yang sebenarnya memiliki peran yang sangat penting dalam permainan El Real.

Beberapa klub besar seperti AS Monaco, Manchester United, Arsenal, dan Chelsea pun langsung mencoba peruntungan mereka untuk menggaet Di Maria sejak awal musim 2013/14.

Jelang dibukanya bursa transfer Januari 2014, berburuan itu pun tampaknya akan kembali dilakukan setelah melihat kondisi yang terjadi kepada pemain berusia 25 tahun itu di Santiago Bernabeu.

Namun, menurut media Spanyol, Marca bahwa keinginan Di Maria untuk meninggalkan Real Madrid pada Januari 2014 tidak lah benar. Mantan pemain Benfica itu dipandang masih memiliki komitmen yang cukup besar bersama Los Merengues, meskipun hanya sampai akhir musim 2013/14.

Di Maria masih ingin melihat kemungkinan masa depan jangka panjang yang ia miliki di dalam tim arahan Pelatih Carlo Ancelotti itu, meskipun hal itu akan mengancam posisinya di timnas Argentina di Piala Dunia 2014 Brasil.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X