Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Parolo Tidak Dilepas!

By Anggun Pratama - Kamis, 2 Januari 2014 | 23:01 WIB
Marco Parolo, saat menghadapi Sampdoria pada 22 Desember.
Marco Luzzani/Getty Images
Marco Parolo, saat menghadapi Sampdoria pada 22 Desember.

Marco Parolo menjadi salah satu sosok yang bakal jadi rebutan di bursa transfer musim dingin mendatang. Tapi, sang pemilik gelandang, Parma, sudah memberi peringatan buat klub calon pembeli.

Parolo musim ini melesat sebagai salah satu gelandang sentral  dengan performa terbaik di Serie A. Ia sudah membuat enam gol musim ini dan menjadi salah satu pemain tengah tertajam.
Di bursa transfer musim dingin ini, Milan dan Roma sudah berkoar kepada media dengan menyatakan berminat untuk menjadikan Parolo sebagai anggota baru skuatnya musim ini.
Roma mau memberikan 2,5 juta euro untuk separuh kontrak Parolo. Sementara Milan kabarnya hanya ingin meminjam pemain berusia 28 tahun itu. Tapi, Parma sudah membuat pagar.
"Bila ada peluang untuk menjual siapapun pada bursa transfer bulan ini, kami akan menilai peluang itu. Untuk Parolo, publik terus menanyakan saya apakah ia bisa dipinjam. Namun kami tak akan mengizinkan ia pindah. Saat ini tak ada hal krusial yang layak diberitakan," kata Direktur Jenderal Parma Pietro Leonardi

Parolo musim ini melesat sebagai salah satu gelandang sentral dengan performa terbaik di Serie A. Ia sudah membuat enam gol di sepanjang 2013/14 dan menjadi salah satu pemain tengah tertajam. Performa itu membuat Pelatih Cesare Prandelli memanggilnya kembali ke timnas Italia.

Di bursa transfer musim dingin ini, Milan dan Roma sudah berkoar kepada media dengan menyatakan minat untuk menjadikan Parolo sebagai anggota baru skuatnya musim ini.

Roma mau memberikan 2,5 juta euro untuk separuh kontrak Parolo. Sementara Milan kabarnya hanya ingin meminjam pemain berusia 28 tahun itu. Tapi, Parma sudah membuat pagar.

"Bila ada peluang untuk menjual siapapun pada bursa transfer bulan ini, kami akan menilai peluang itu. Untuk Parolo, publik terus menanyakan saya apakah ia bisa dipinjam. Namun, kami tak akan mengizinkan ia pindah. Saat ini tak ada hal krusial yang layak diberitakan," kata Direktur Jenderal Parma Pietro Leonardi kepada Tutto Mercato Web


Editor : Anggun Pratama


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X