Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Brawn: Liburan Dulu, Masa Depan Urusan Nanti

By Tulus Muliawan - Rabu, 4 Desember 2013 | 06:00 WIB
Ross Brawn
TOSHIFUMI KITAMURA/AFP/Getty Images
Ross Brawn

Ross Brawn resmi melepaskan jabatannya sebagai team principal Mercedes pekan lalu. Sebelum membahas soal masa depannya, Brawn memilih menghabiskan waktu selama enam bulan untuk berlibur.

Sejak memutuskan mundur dari kursi panas pemimpin Mercedes, sejumlah tim langsung bergerak cepat untuk mendapatkan jasanya. Beberapa tim seperti Ferrari, McLaren, dan Williams bahkan mengungkapkannya secara terang-terangan.

Akan tetapi, Brawn tak ingin terburu-buru menentukan masa depannya. Pria berusia 59 tahun itu ingin menghabiskan waktu sejenak untuk membahas hal di luar Formula 1.

"Saya ingin beristirahat dulu untuk sementara waktu. Saya akan meghabiskan beberapa bulan untuk jalan-jalan dan mungkin juga melihat sejumlah pertandingan sepak bola," ucap Brawn, dilansir Crash.

"Jika saya memutuskan untuk kembali ke dunia motorsport, F1-lah tempatnya. Tapi pikiran saya sangat terbuka, tergantung apa yang memotivasi saya, apa yang ditawarkan orang, dan kita lihat saja apa yang akan terjadi nanti," tutur Brawn.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X