1 atas tuan rumah Roda JC pada Minggu, 22 Desember, guna mengangkat Ajax ke puncak klasemen.
Jairo Riedewald mencetak gol penentuan pada menit ke-92 setelah memanfaatkan umpan sundulan Joel Veltman menyusul sebuah sepak pojok. Menghadapi sundulan Joel Veltman di muka gawang kiper asal Polandia, Filip Kurto. Jairo Riedewald langsung mencocor bola masuk ke gawang dari jarak dekat.
Jairo Riedewald pula yang mencetak gol balasan 1-1 ke gawang Roda JC. Sebelumnya tuan rumah unggul melalui sundulan Dijkhuizen pada menit ke-34. Gol balasan Jairo Riedewald tercipta pada menit ke-88 setelah dari muka gawang ia meneruskan bola hasil tendangan Danny Hoesen.
Dua gol tersebut bersejarah. Selain membawa Ajax menjadi winterkampioen, gol-gol itu juga menjadi dua gol debut Jairo Riedewald di Eredivisie. Yang istimewa lagi adalah pertandingan melawan Roda JC itu juga merupakan debut Jairo Riedewald bersama Ajax di Liga Belanda.
Jairo Riedewald sendiri baru dimainkan pelatih Frank de Boer pada menit ke-80. Pemain binaan Akademi Ajax itu menggantikan gelandang tengah Christian Poulsen. Namun, Jairo Riedewald tidak menempati posisi tersebut. Ia bermain sebagai bek kiri, sementara pos gelandang tengah diisi Daley Blind yang sebelumnya menjadi bek kiri.
Tiga hari sebelum menentukan kemenangan Ajax, Jairo Riedewald melakukan debut bersama tim utama De Amsterdammers dalam pertandingan Piala Belanda melawan IJsselmeervogels.
Jairo Riedewald bergabung dengan Akademi Ajax saat berusia 11 tahun. Pada 15 Maret 2013, pemain tim nasional junior Belanda ini menandatangani kontrak dengan Ajax yang berlaku hingga 30 Juni 2016.
Ajax menjadi juara musim dingin dengan koleksi 37 poin dari 18 pertandingan. Vitesse Arnhem di posisi kedua juga mengoleksi jumlah poin yang sama tetapi kalah selsih gol dari Ajax.
Editor | : | Riemantono Harsojo |
Komentar