Pelatih Chelsea, Jose Mourinho, ikut mengomentari rencana pengunduran diri Adriano Galliani sebagai Wakil Presiden AC Milan. Mourinho berharap Galliani bisa menikmati hidup barunya setelah lepas dari I Rossoneri.
Adriano Galliani telah mengonfirmasi akan meninggalkan AC Milan paling lambat usai pertandingan melawan Ajax Amsterdam. Kabar tersebut mengundang reaksi dari tokoh-tokoh besar sepak bola, seperti Carlo Ancelotti dan Jose Mourinho.
"Saya hanya bisa mengatakan hal-hal baik tentang Galliani. Dia adalah seorang pria yang sangat saya hormati," ujar Mourinho.
"Dia adalah direktur paling saya segani selama melatih Internazionale. Dia adalah direktur yang dikenal di seluruh dunia," tutur Mourinho.
"Saya berharap dia bisa menikmati hidup setelah meninggalkan Milan karena sepak bola bisa memberikan banyak, namun juga menghilangkan banyak, terutama dalam kehidupan pribadi," ungkap Mourinho kepada gazzetta.it.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Komentar