Jelang laga kontra Real Valladolid pada Minggu (1/12) dini hari WIB, Pelatih Carlo Ancelotti mengabarkan bahwa Cristiano Ronaldo masih belum bisa dimainkan. Hal ini tentu merupakan kerugian besar bagi Los Merengues.
Pada latihan terakhir Real Madrid pada Jumat pagi (waktu setempat) di Valdebebas, Ronaldo tampak sudah siap untuk kembali diturunkan. Namun, Ancelotti memutuskan untuk tidak memainkannya demi menghindari resiko kembali cedera yang bisa saja dialami dan memilih memasukkan Angel Di Maria sebagai pengganti.
"Cristiano tidak akan bermain besok karena ia masih merasa tidak nyaman (pada lututnya). Ia masih merasa tidak fit," tutur Ancelotti kepada Football Espana.
"Kami telah melakukan pemeriksaan lagi pagi ini dan hasilnya otot lutut Ronaldo telah kembali pulih dengan baik. Tapi, ia masih merasa tidak nyaman dan kami tidak ingin mengambil resiko. Cedera ini akan memakan waktu sekitar dua pekan dan (Angel) Di Maria akan menggantikannya," ungkap Ancelotti.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar