Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Cartagena, Barcelona Tetap Serius

By Verdi Hendrawan - Jumat, 6 Desember 2013 | 01:52 WIB
Gerardo Martino
John Berry/Getty Images
Gerardo Martino

Jelang babak 32 besar Copa del Rey menghadapi Cartagena, Barcelona tetap akan bermain dengan serius. Hal ini diungkapkan oleh Pelatih Gerardo Martino agar Blaugrana bisa segera bangkit dari dua kekalahan terakhir.

Barcelona memang jauh lebih diunggulkan untuk bisa memenangkan pertandingan dan lolos ke babak berikutnya ketimbang Cartagena. Namun, Martino ingin melihat sikap bertanding pada pemainnya agar dapat semakin membaik dan juga untuk menghargai lawannya itu.

Martino mengatakan bahwa Barcelona akan tetap serius untuk menghadapi Cartagena. Karena saat ini yang ada dalam pikiran Blaugrana adalah bagaimana cara mengalahkan tim yang kini berkompetisi di Segunda B itu.

"Setiap pertandingan memiliki risiko tersendiri. Namun, yang terpenting adalah bagaimana cara para pemain kami dalam bermain," tutur Martino kepada Football Espana.

"Kami harus menjalani pertandingan dan meraih kemenangan karena itu adalah tujuan hidup kami. Kami saat ini tidak sedang memikirkan hal lain atau petandingan selanjutnya. Yang kami pikirkan saat ini hanya lah Cartagena," lanjutnya.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X